DG – Liga Indonesia – Kickoff BRI Liga 1 musim 2024/25 akan dibuka dengan pertandingan antara Persib Bandung melawan PSBS Biak, Jumat (9/8) malam WIB. Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, juara Liga 1 dan Liga 2 musim lalu ini akan mempertontonkan adu gengsi antar pemenang.
Persib harus menutup kegiatan pramusim-nya di Piala Presiden 2024 dengan hasil yang kurang memuaskan. Hanya bertahan sampai babak grup, pasukan Bojan Hodak diakui belum siap jelang memasuki musim kompetisi baru.
Hasil di Piala Presiden jelas jadi lampu kuning bagi Maung Bandung. Pasalnya Persib menelan kekalahan dari Borneo FC dan Persis Solo di ajang pramusim tersebut.
Adaptasi pemain baru dan pemain lama pun jadi PR yang harus diselesaikan Bojan Hodak jelang bergulirnya kompetisi Liga 1. Sebagai juara tahun lalu, Persib jelas tak mau menelan hasil negatif di hadapan publik sendiri.
Baca juga:
Akan tetapi, di atas kertas jelas PSBS Biak bukan lawan yang setara bagi Persib. Satu-satunya wakil Papua di Liga 1 ini baru pertama kali menjajal kompetisi di liga tertinggi Indonesia.
PSBS Biak berhak melaju ke Liga 1 usai menjuarai Liga 2 musim lalu. Penantian panjang ditempuh tim berjulukan Badai Pasifik tersebut untuk bertanding di level tertinggi sepakbola Indonesia.
Target PSBS Biak jelas bertahan di Liga 1 musim depan. Untuk itu, meraih hasil positif di laga pembuka akan menjadi bahan bakar penting bagi pasukan Juan Esnaider.
Pertandingan mendatang akan jadi pertemuan pertama bagi kedua tim sehingga sulit memprediksi hasil di laga pertama Liga 1 tersebut. Akan tetapi, menilik sejarah dan prestasi kedua tim, jelas Persib lebih diunggulkan untuk mengamankan angka.
5 Pertandingan Terakhir Persib
25/7/24 – Persib 0 – 1 Persis | L | Piala Presiden 2024
22/7/24 – Persib 0 – 1 Borneo FC | L | Piala Presiden 2024
19/7/24 – Persib 2 – 0 PSM Makassar | W | Piala Presiden 2024
31/5/24 – Madura United 1 – 3 Persib | W | Final Championship Series
26/5/24 – Persib 3 – 0 Madura United | W | Final Championship Series
5 Pertandingan Terakhir PSBS Biak
9/3/24 – Semen Padang 0 – 3 PSBS | W | Final Liga 2
5/3/24 – PSBS 3 – 0 Semen Padang | W | Final Liga 2
29/2/24 – PSBS 4 – 0 Persiraja | W | Semifinal Liga 2
25/2/24 – Persiraja 1 – 1 PSBS | D | Semifinal Liga 2
3/2/24 – PSBS 5 – 2 Persewar | W | Playoff Liga 2
Prediksi Susunan Pemain
Persib Bandung (4-3-2-1): Kevin Ray Mendoza; Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Gustavo Franca, Edo Febriansah; Marc Klok, Mateo Kocijan, Dimas Drajad; Adam Alis, Ciro Alves; David da Silva
Pelatih: Bojan Hodak
PSBS Biak (4-1-2-3): Panggih Sambodo; Barnabas Sobor, Julian Valazquez, Fabiano Beltrame, Merauje; Octavianus Kapisa; Machado, Matsunaga; William Lugo, Gabriel Ezparza, Alexsandro Ferreira
Pelatih: Juan Esnaider
Live Streaming
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di DG.com
DIGITAL778.COM
2024-08-07 10:14:07
#Persib #PSBS #Biak #Prediksi #Jadwal #dan #Link #Live #Streaming