Presiden Marseille Beberkan Rencana Jangka Panjang Klubnya, Apa Itu?

Presiden Marseille Beberkan Rencana Jangka Panjang Klubnya, Apa Itu?


DG Ligue 1 –  Presiden Marseille, Pablo Longoria mengklaim jika timnya memiiki rencana ambisius dalam beberapa tahun ke depan bersama Roberto De Zerbi. Saat ini, performa Les Phoceens  musim ini juga terbilang lumayan prima.

Dalam tiga laga yang sudah dimainkan, Marseille sukses mengoreksi dua kemenangan dan satu hasil imbang. Catatan tersebut membuat mereka duduk di peringkat kedua klasemen sementara ddi bawah PSG dengan jarak hanya dua poin. Catatan tersebut menjadi sebuah oase tersendiri bagi tim asal Pelabuhan,

Musim lalu, mereka sempat mendulang catatan prima ketika melaju hingga semifinal Europa League. Namun turbulensi performa ditunjukan di kancah domestik. Marseille terseok dan harus mengganti tiga pelatih yang berakibat tim tak stabil dan gagal mentas di Eropa.

Presiden Marseille Beberkan Rencana Jangka Panjang Klubnya, Apa Itu?
Sumber: twitter BeFootball

Kini, pasca kedatangan De Zerbi, tim seakan mendapatkan riset total. Pablo Longoria selaku Presiden tim dan Medhi Benatia membawa serangkaian pemain penting dalam tim guna menyokong skema Roberto De Zerbi dan hasil yang didulang tim perlahan mulai terlihat. Sang presiden pun, dalam wawancara bersama L’Equipe pun membeberkan visi timnya.


Baca Juga:


“Pertama, target kami membangun proyek dalam tiga tahun ke depan. Kedua, kami senang dengan awal mussim ini dan target kami juga ingin bermain di Liga Champions serta memperbaiki performa, setelahnya, kita akan lihat dimana tempat yang tersedia bagi kami,” urai Longoria.

“Kami adalah tim yang siap memberikan ambisi kepada fans. Di waktu yang bersamaan, kami juga ingin realistis. Saya tka bilang kami tak bisa tampil kompetitif. Saya bisa bilang kami butuh kesabaran karena ini adalah proyek tiga tahun ke depan dan kami ingin terus berkembang setiap waktunya,” timpalnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di DG.com





Source link

DIGITAL778.COM
2024-09-13 04:13:45

#Presiden #Marseille #Beberkan #Rencana #Jangka #Panjang #Klubnya #Apa #Itu

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *