Cedera Mata Kaki, Harry Kane Optimis Bisa Main Lawan Aston Villa

Cedera Mata Kaki, Harry Kane Optimis Bisa Main Lawan Aston Villa


DG BundesligaHarry Kane memastikan cedera yang dialaminya saat Bayern Munich menghadapi Bayer Leverkusen tak parah. Mesin gol die Roten itu bahkan optimis bisa bermain pertengahan pekan ini saat Bayern Munich menghadapi Aston Villa di Liga Champions.

Kane terlihat berjalan terpincang-pincang jelang akhir pertandingan dan harus diganti oleh Thomas Muller. Menjawab kecemasan suporter, striker asal Inggris tersebut memastikan dirinya baik-baik saja.

Cedera Mata Kaki, Harry Kane Optimis Bisa Main Lawan Aston Villa
Sumber: GOAL

“Saya mengalami cedera usai di-tackle. Rasanya menyakitkan, tapi tak terlalu parah. Kita akan lihat (perkembangannya) besok,” ujar Kane pasca laga, dilansir dari Bulinews.

“(Tapi) saya rasa saya akan bermain (di pertandingan melawan Aston Villa),” sambung sang pemain.


Baca juga:


Tak hanya Kane, CEO Bayern Munich, Jan-Christian Dreesen, juga menyampaikan bahwa cedera yang dialami Kane tak terlalu parah. Akan tetapi pihak klub akan terus memantau kondisinya melalui tim medis.

“Dia mengalami sedikit masalah, tapi kata dokter mungkin tak terlalu serius. Kita akan lihat perkembangannya besok,” tutur Dreesen.

Cedera Mata Kaki, Harry Kane Optimis Bisa Main Lawan Aston Villa
Sumber: X/iMiaSanMia

Bayern Munich akan terbang ke Inggris untuk menghadapi Aston Villa pada lanjutan matchday Liga Champions yang akan digelar pada Kamis (3/10) dini hari WIB. Di pertandingan pertama, FC Hollywood membukukan kemenangan besar 9-2 atas Dinamo Zagreb dan berhak duduk di puncak klasemen sementara.

Sedangkan pada laga akhir pekan lalu, Bayern Munich hanya mampu bermain imbang 1-1 kontra Leverkusen namun hasil ini tak mengubah kedudukan raksasa Jerman tersebut di puncak klasemen sementara Bundesliga.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di DG.com





Source link

DIGITAL778.COM
2024-09-30 11:08:52

#Cedera #Mata #Kaki #Harry #Kane #Optimis #Bisa #Main #Lawan #Aston #Villa

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *