Tahun Depan, Barcelona dan Real Madrid Siap Bersaing untuk Pilar Nottingham Forest

Tahun Depan, Barcelona dan Real Madrid Siap Bersaing untuk Pilar Nottingham Forest


DG La Liga Barcelona dan Real Madrid dilaporkan menaruh ketertarikan pada bek tengah Nottingham Forest, Murillo. Sang pemain akan coba dirayu untuk merapat ke Spanyol pada bursa musim panas 2025 mendatang.

Musim ini, Murillo masih menampilkan performa apiknya sejak datang dari Corinthians pada 2023 kemarin. Ia menjadi andalan Nuno Espirito Santo untuk mengawal jantung pertahanan the Garibaldi di musim kompetisi 2024/25 ini.

Sang pemain memiliki gaya bermain yang lumayan stylish. Musim lalu, ia sempat membantu tim untuk tak terdegradasi. Musim ini, sosok 22 tahun sudah mentas dalam 6 laga dan mendulang 540 menit di ajang Premier League. Ia belum mendulang satu pun gol atau assist bagi timnya.

Tahun Depan, Barcelona dan Real Madrid Siap Bersaing untuk Pilar Nottingham Forest
Sumber: Twitter Spurs Army

Menurut laporan Football Insider, Forest masih ingin mengamankan sang pemain di tengah rumor ketertarikant im besar kepadanya. Ia diharapkan akan tetap berada di City Ground setidaknya hingga musim ini rampung guna membantu tim tetap bertahan di Premier League.


Baca Juga:


Saat ini, sang pemain masih terikat kontrak hingga 2028 mendatang dan Forest pede sang pemain akan bertahan. Pun jika nantinya ia harus dilepas, tim yang memiliki ketertarikan harus mengeluarkan dana besar. Namun andai mereka terdegradasi, ada potensi hargnaya akan tereduksi jauh. Saat ini, menurut laporan transfermakrt, ia punya valuasi di angka 35 juta Euro.

Kecil kemungkinan ada penawaran dari Barca maupun Real Madrid pada sang epmain di bursa Januari mendatang lantaran mereka terbiasa melakukan aktivitas transfer di musim panas. Di sisi lain, Forest juga enggan kehilangan pilarnya dalam waktu dekat lantaran mereka masih belum stabil di kancah domestik.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di DG.com





Source link

DIGITAL778.COM
2024-09-30 12:04:55

#Tahun #Depan #Barcelona #dan #Real #Madrid #Siap #Bersaing #untuk #Pilar #Nottingham #Forest

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *