DG – Liga Indonesia – Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena, berharap timnya tidak kembali meraih hasil buruk seperti bulan September di laga-laga mendatang.
Persija mendapatkan hasil yang kurang memuaskan pada BRI Liga 1 2024/25 bulan September yang lalu. Dari empat pertandingan yang dijalani, Macan Kemayoran hanya mampu meraih dua poin hasil dua kali imbang.
Mereka bahkan dipermalukan oleh tim promosi, PSBS Biak, dengan skor 1-3. Yang paling mengenaskannya, Persija harus takluk dari tim rivalnya, Persib Bandung, dengan skor 0-2.
Hasil tersebut tentu tidak mau kembali diulangi oleh Persija di Oktober mendatang. Sang pelatih, Carlos Pena, berharap Persija bisa meraih hasil positif di pekan-pekan selanjutnya.
Baca Juga:
“Tentu saya berusaha. Saya bekerja sangat keras. Saya berusaha memperbaiki tim agar kami dapat bermain dengan cara terbaik. Tujuan kami mendapatkan poin demi poin. Itulah pekerjaan saya,” kata Carlos Pena yang dilansir dari situs Liga Indonesia Baru.
“Satu-satunya fokus saya adalah meningkatkan performa tim untuk membuat Persija memenangi pertandingan demi pertandingan. Saya akan membuat tim menjadi lebih kompetitif.”
“Kami tidak senang, kami tidak senang tidak memenangkan pertandingan. Tentu saja, kami ingin mendapatkan poin dari setiap pertandingan,” tutupnya.
Selanjutnya, Persija dijadwalkan akan bertanding melawan PSIS Semarang, Kamis (17/10) malam WIB, dan Arema FC, Sabtu (26/10) malam WIB. Diharapkan mereka bisa meraih kemenangan di dua laga tersebut agar bisa memperbaiki klasemen mereka di BRI Liga 1 2024/25.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di DG.com
DIGITAL778.COM
2024-10-15 09:18:30
#Carlos #Pena #Minta #Persija #Tidak #Ulang #Hasil #Buruk #Bulan #September