DG – Liga Indonesia – Striker Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta, bertekad membawa Persis Solo menang kontra Barito Putera dalam lanjutan BRI Liga 1 2024/25.
Pekan ke-12 BRI Liga 1 2024/25 akan ditutup oleh pertandingan antara Persis Solo melawan Barito Putera. Laga antarkedua tim akan dilaksanakan pada Selasa (3/12) malam WIB, di Stadion Manahan, Solo.
Persis membutuhkan tiga poin agar bisa keluar dari zona degradasi. Dari 11 pertandingan yang telah mereka jalani, Laskar Sambernyawa hanya mampu mengemas tujuh poin dari hasil dua kemenangan dan satu imbang.
Baca Juga:
Laga kontra Barito jadi debut bagi mantan pelatih Timnas Malaysia, Ong Kim Swee. Seperti yang diketahui, Ong Kim Swee memutuskan untuk hengkang dari Sabah FC dan gabung Persis Solo di sisa musim ini.
Untuk itu, Ramadhan Sananta selaku striker Persis memiliki tekad yang besar untuk membawa timnya meraih kemenangan. Selain poin, Sananta juga ingin memberikan kontribusi kepada Laskar Sambernyawa.

Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin
“Kita akan memberikan yang terbaik pada pertandingan nanti. Karena kita sebelumnya belum bisa meraih hasil yang diinginkan. Mudah-mudahan di laga lawan Barito Putera nanti, kita bisa memberikan yang terbaik. Tidak ada kata lain selain menang,” kata Sananta yang dilansir dari Liga Indonesia Baru.
Saat ini, Sananta baru mencetak satu gol dan satu assist dari 11 laga yang telah ia jalani bersama Persis. Satu-satunya gol yang ia ciptakan pada pekan keempat saat Persis menjamu Madura United.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di DG.com
DIGITAL778.COM
2024-12-03 08:44:57
#Ramadhan #Sananta #Persis #Harus #Menang #Kontra #Barito #Tidak #Ada #Kata #Lain