DG – La Liga – Pilar Getafe, Omar Alderete masuk dalam pantauan Tottenham Hotspur. Agen darisang pemain, Renato Bittar bahkan mengklaim jika ada potensi pemainnya keluar dari tim Jose Bordalas dalam waktu dekat!
Getafe saat ini memang berupaya memperkuat tim besutan Bordalas agar lebih menggigit di paruh kedua. Mereka sempat dikaitkan bakal membawa anak dari Zinedine Zidane, Theo yang saat ini tengah tampil apik bersama Cordoba di Segunda Division.

Di tengah ketertarikan, ada potensi mereka bakal berpisah dengan Alderete yang mendapatkan penawaran serius. Diario AS menyebut jika Tottenham Hotspur tertarik membawa pemain asal Paraguay ke London Utara dalam waktu dekat. Bahkan agennya juga mengklaim jika kemungkinan kliennya hengkang dalam waktu dekat sangat terbuka.
Baca Juga:
“Ada empat tim Inggris yang menginginkan jasanya. Saya rasa ini adalah waktunya mengambil keputusan. Jika tidak, ia akan pergi di musim panas nanti,” urainya. Musim ini, bek 27 tahun sudah mengepak 17 laga bagi Los Azulones di lintas kompetisi.
Dari sisi Getafe, klub yang berbasis di Madrid akan senang jika bisa mempertahankan sang pemain setidaknya hingga musim ini selesai. Namun keadaan akan sulit jika tim yang meminati jasa pilarnya rela membuka kocek di angka 16 juta Euro, sesuai dengan klausul rilis yang tersemat pada kontraknya.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di DG.com
DIGITAL778.COM
2025-01-03 11:20:36
#Dikaitkan #dengan #Spurs #Pilar #Getafe #Segera #Hengkang