Malut United Rekrut Dua Pemain Asing Baru, Salah Satunya Mantan Rekan Anelka dan Forlan

Malut United Rekrut Dua Pemain Asing Baru, Salah Satunya Mantan Rekan Anelka dan Forlan


DG – Liga Indonesia – Malut United resmi merekrut dua pemain asing terbaru mereka, Jonathan Bustos dan Sony Norde, untuk putaran kedua BRI Liga 1 2024/25.

Malut United sepertinya tidak mau melewatkan bursa transfer paruh musim dengan sia-sia. Tidak butuh waktu lama bagi Laskar Kie Raha meresmikan rekrutan terbaru mereka.

Pada Jumat (3/1) siang WIB, Malut United resmi merekrut dua pemain asing yaitu Jonathan Bustos dan Sony Norde. Keduanya diikat kontrak oleh manajemen Malut United hingga akhir musim BRI Liga 1 2024/25 dengan opsi perpanjangan kontrak.

“Manajemen sudah menyelesaikan proses transfer dan pendaftaran pemain sesuai prosedur. Selamat datang, semoga Bustos dan Sony berada dalam kondisi fit ketika putaran kedua dimulai,” ucap Chief Operating Officer (COO) Malut United, Willem D. Nanholy, dalam rilis resminya.

Bustos sendiri punya pengalaman di Indonesia. Sebelum membela Malut United, pemain berkebangsaan Argentina tersebut pernah merumput bersama Borneo FC (2021-2023) dan PSS Sleman (2023-2024).

“Bustos sudah berpengalaman di Indonesia. Kehadirannya sebagai pengisi slot pemain asing akan menambah kekuatan Malut United di putaran kedua BRI Liga 1 2024/25,” kata sang pelatih, Imran Nahumarury.


Baca Juga:


Berbeda dengan Bustos, Sony Norde belum pernah merasakan Liga Indonesia. Namun, dirinya memiliki pengalaman yang banyak sebagai pemain.

Terbukti, sudah lebih dari 10 tim ia bela selama karier profesionalnya. Sony Norde bahkan pernah merasakan rasanya bermain dengan dua legenda sepakbola Eropa, Diego Forlan dan Nicolas Anelka, saat membela salah satu tim di India, Mumbai City.

Malut United Rekrut Dua Pemain Asing Baru, Salah Satunya Mantan Rekan Anelka dan Forlan
Sumber: Malut United FC

Pemilihan Sony Norde sendiri bukan asal-asalan. Manajemen Malut United sudah pernah melihat permainannya saat menjamu Kedah Darul Aman FC pada Nusantara Challange, 30 Agustus 2024.

“Kami melihat potensi Sony ketika bermain melawan Malut. Pengalaman dan kerja keras Sony di lapangan sesuai dengan kebutuhan tim,” tambah Imran.

Meskipun berstatus sebagai debutan di Liga 1, penampilan Malut United tergolong menjanjikan. Mereka saat ini berada di peringkat ke-12 klasemen sementara BRI Liga 1 2024/25 dengan 22 poin. Diharapkan kehadiran Jonathan Bustos dan Sony Norde bisa meningkatkan performa Laskar Kie Raha di putaran kedua BRI Liga 1 2024/25.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di DG.com







Source link

DIGITAL778.COM
2025-01-03 06:05:08

#Malut #United #Rekrut #Dua #Pemain #Asing #Baru #Salah #Satunya #Mantan #Rekan #Anelka #dan #Forlan

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *