DG – Liga Inggris – Chelsea dilaporkan bersiap untuk menjual sejumlah pemain mereka yang kurang terpakai sepanjang musim ini, demi bisa memulangkan pilar Crystal Palace, Marc Guehi di bursa musim dingin 2025.
Performa gemilang Chelsea di musim ini sedikit terganggu oleh masalah badai cedera pemain. Area pertahanan jadi salah satu yang terkena dampak dan membuat pilihan terbatas bagi sang manajer, Enzo Maresca.
The Blues kemudian dianggap bakal coba menambal masalah tersebut dengan mendaratkan pemain baru di bulan Januari ini. Menurut The Telegraph, pilar Crystal Palace, Marc Guehi jadi salah satu target teratas Chelsea untuk sekarang.

Guehi sendiri bukanlah sosok asing bagi Chelsea karena sempat mengenyam pendidikan akademi kubu London Barat pada medio 2016-2021 silam. Ia kemudian hengkang secara penuh menuju Palace di musim panas 2021 dengan tebusan 23,34 juta euro.
Keputusan tersebut nyatanya sangat tepat karena Guehi terus berkembang sebagai bek tengah tangguh Inggris saat ini. Namanya semakin meroket kala membela The Three Lions pada gelaran Euro 2024 Jerman lalu.
Up next, our #EmiratesFACup journey begins at Stamford Bridge! 🏡 pic.twitter.com/IMNDtXfBzr
— Chelsea FC (@ChelseaFC) January 8, 2025
Laporan yang sama menyebut bahwa Chelsea sudah menanyakan ketersediaan Guehi di pasar pemain pada The Eagles. The Blue sangat paham bahwa kesepakatan Guehi takkan berjalan mudah, serta membutuhkan biaya mahal.
Disaat bersamaan Chelsea pun dinilai takkan bertindak terlalu gegabah di bursa Januari ini, walau siap bertindak cepat ketika ada kesempatan. Sambil menunggu hal itu, Chelsea dilaporkan akan coba mencari tambahan dana dengan melakukan penjualan sejumlah pemainnya.
Baca Juga:
Christopher Nkunku dirasa jadi salah satu pemain yang akan masuk daftar jual Chelsea. Walau jadi andalan di Conference League, Nkunku berpeluang pergi dari Chelsea, terlepas di Bulan Januari ini atau pada musim panas nanti.
Pilar Chelsea lain yang dianggap memiliki kans untuk dilego, diantaranya Kiernan Dewsbury-Hall, Carney Chukwuemeka, Cesare Casadei, dan Axel Disasi. Khusus Casadei, Ia kini berada diambang kepergian menuju Napoli dan memiliki nilai jual 20 juta pounds.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di DG.com
DIGITAL778.COM
2025-01-09 04:23:37
#Demi #Pulangkan #Guehi #Chelsea #Segera #Bongkar #Gudang